12.30.2009

Jangan Dibaca

Membuka Facebook ini seperti melihat pelangi. Coba ke "Home". Halaman ini seperti etalase mall raksasa. Setiap toko punya dagangan berbeda. Juga, punya cara cihuy pikat pembeli. Home juga membuka wajah orang per orang. Ada yang tukang laporan. "Abis Mandi, sekarang saatnya dandan...." Ada yang bersocrates ria, "hidup ini bla bla bla...." Ada yang melowkolis, "kamulah yang membuat hidupku....(lagi) bla bla bla....." Ada yang autis, (yang ini kerjanya upload foto, notes, dan segala rupa fasilitas fb lainnya. tapi gak pernah comment dan tag ke mana-mana) Ada yang pencari bakat. (yang ini kerjanya nge-add cewek-cewek cantik or cowok-cowok mempesona) Ada yang tukang curhat tanpa jelas subjek dan objek. "Sebeeeelllll, kenapa sih dia begitu.... (dianya siapa coba? gak jelas kan?) Ada yang pecinta sinetron ramadhan Deddy Mizwar CS. "Tuhan, terima kasih atas semua yang telah Engkau berikan" (pokoknya update status always and always tentang urusan kelangitan) Ada yang pengikut setia Narsiscus. (kerjanya upload foto pribadi. tentunya yang the best pict lah ya....) Tipe pesbuker lainnya? tambahin sendiri ya.... ==== udah, gitu aja. ==== PS: Tulisan yang gak jelas maunya apa.... Kan udah dibilang jangan dibaca.